Indonesia terutama Sidrap Sulawesi Selatan wajib bangga dengan adanya sirkuit Puncak Mario yang spektakuler, hampir tiap sisinya di design detail. Terutama jika bro n sist sekalian liat sirkuit tampak atas, apalagi di malam hari. Dijamin berdecak kagum layaknya melihat sirkuit Losail, Qatar yang biasanya menggelar MotoGP. Perbedaannya ya memang masih banyak, setidaknya Indonesia sudah punya sirkuit yang mirip Losail itu. Mempunyai panjang lintasan totalnya sekitar 1.400 kilometer, dengan perbandingan lebarnya 8 meter sepertinya lebih cocok untuk motor kategori sport. Tapi bukan berarti sirkuit puncak Mario tidak bisa dipakai buat balap motor bebek atau matic. Buktinya 2 event perdana yaitu Grand Final Motorprix 2015 dan HRC lalu digelar di serkuit kebanggaan masyarakat Sidrap itu, dan keduanya digelar malam hari. Meskipun begitu sudah dipersiapkan penerangan di sepanjang lintasan. “Totalnya ada 700 titik lampu penerangan, 1 lampunya 400 watt. Hasilnya bisa dilihat sendiri kan hampir tidak ada bagian yang gelap. Jadi mau balap malam ayo-ayo saja,” kata H. Rusdi Masse Bupati Sidrap sekaligus pemilik sirkuit puncak Mario. Dibalik kesuksesan pembangunan sirkuit itu, ada campur tangan Hokky Krisdiyanto dalangnya yang bikin lay out sirkuit itu. Memang ada benarnya melibatkan pembalap untuk membuat sebuah sirkuit, dengan begitu tiap tikungan dan tiap detailnya hanya pembalap yang mengerti ukuran dan bentuknya.
Tinggal dikit lagi kok perbaikannya, seperti pinggiran lintasan, paddock dan tribun penonton yang rencana bakalan terus dikerjakan. "Memang seharusnya begini sirkuit, dipakai siang maupun malam tetap oke nih. Saya pribadi sangat berharap munculnya pembalap muda baru di Selawesi untuk membawa nama baik Sulawesi terlebih Indoesia," harapan Herman Bas pembalap yang membela tim Honda RJ Seven NHK FDR RT. Bravo!!! semoga ada pembangunan sirkuit lain yang bisa dipakai untuk balap nasional, supaya balap Indonesia bisa lebih bermutu lagi.
Ok gan, sekilas tentang sirkuit puncak mario sidrap yang berada di sulawesi selatan, semoga sirkuit yang ada di indonesia semakin bagus dan bisa bersaing dan bisa bertarap internasional,aminn terimakasih ;)